Ketua DPC Gerindra Budiman Lubis telah menyerahkan SK di 8 PAC Se-Rohul

Teleskopnews.com, Rokan Hulu – Ketua dewan pimpinan cabang (DPC) Gerindra kabupaten Rokan hulu telah menyerahkan surat keputusan (SK) kepada Partai Anak Cabang (PAC) Gerindra Kecamatan Rambah Hilir, bertempat di sekretariat PAC Rambah Hilir, Desa Rambah Hilir, Rabu (22/02/2023).

Kegiatan tersebut di mulai dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) kepada Ketua, Sekretaris dan Bendahara (KSB) PAC Rambah Hilir yang telah terbentuk, dan dilanjutkan dengan memberikan santunan kepada anak yatim.

Ketua DPC Gerindra Rohul Budiman Lubis mengucapkan selamat kepada Seluruh PAC Gerindra Rohul yang telah terbentuk dan sudah menerima SK, semoga seluruh pengurus dapat menjalankan tugas dan amanah yang telah diberikan.

“Adapun PAC Gerindra yang telah menerima SK yakni dari PAC Rambah, PAC Rambah Samo, PAC Bangun Purba, PAC Tambusai, PAC Kepenuhan, PAC Kepenuhan Hulu, PAC Tambusai Utara, dan PAC Rambah Hilir yang total keseluruhannya ada 8 PAC,” kata Budiman.

Diharapkannya lagi semoga seluruh pengurus PAC yang telah terbentuk agar selalu solid untuk memenangkan partai Gerindra pada pemilu 2024 dan menjadikan Ketua Umum Bapak H. Prabowo Subianto sebagai presiden.

Setelah menerima SK, Ketua PAC Gerindra Rambah Hilir Afrizal bersama Ketua DPC Gerindra Budiman Lubis langsung melakukan rapat internal konsolidasi dalam pembentukan pengurus di tingkat ranting serta memperkuat keanggotaan.

“Karena Pemilu dan Pileg 2024, hari ini PAC Gerindra Rambah Hilir telah membuka perekrutan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) untuk seluruh masyarakat rambah hilir yang ingin mencalonkan diri sebagai anggota legislatif” jelas Afrizal.

” Hari ini dilakukan juga santunan anak yatim kepada 30 anak yang ada didesa rambah hilir,” tutupnya.(fit)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *