Teleskopnews.com, Rokan hulu- Lewat Serah terima jabatan kepala desa batang Kumu dari PJ M. Ibrahim S,M kepada Normal Harahap resmi pimpin desa batang Kumu dengan periode 2022-2028.
Serah terima jabatan tersebut di laksanakan di gedung Serba Guna Mangaraja Omas Natolu batang Kumu kecamatan Tambusai kabupaten Rokan hulu, Kamis (27/1/2022) pagi.
Telah resmi sebagai kepala desa Normal Harahap siap memajukan desa batang Kumu yang di tandainya dengan di terimanya aset bergerak dan memori kerja dari PJ kades batang Kumu M. Ibrahim kepada kepala desa Normal Harahap.
Proses serah terima jabatan tersebut di saksikan langsung oleh kepala camat, Kapolsek Tambusai, perwakilan dari DPMPD rohul Danramil, ketua BPD desa batang Kumu, Pj kades Ibrahim, tokoh agama dan hadirin yang hadir.
Adapun aset bergerak yang di serahkan hari ini adalah 4 unit sepeda motor, dua buah cap stempel, tanah kebun desa dan buku Iven taris.
Normal Harap menghimbau kepada seluruh tim pemilihan calon kepala desa agar semuanya bersatu untuk bersama-sama memajukan desa Batang Kumu agar lebih maju dengan meningkatkan perekonomian masyarakat lebih baik.
“Untuk mewujudkan nya, maka target saya 2 tahun kedepan Batang Kumu harus jadi Desa percontohan di Rokan Hulu. Hal ini tentu membutuhkan dukungan dari semua pihak,” ungkap Normal.
Di katakannya lagi, beliau akan memulai tugasnya dari perombakan staf desa batang Kumu, memperbaiki administrasi, meningkatkan pelayanan untuk masyarakat agar lebih nyaman dalam mengurus surat menyurat.
“Mengenai bantuan pemerintah, kami akan mendata ulang penerima bantuan yang mana yang berhak dan mana yang tidak berhak mendapatkan bantuan. Akan kami tinjau kedepan pintu masyarakat langsung untuk mendata masyarakat miskin tersebut,” katanya.
Ucapan Selamat dari Camat Tambusai
Kemudian Camat Tambusai Muammer Ghadafi mengatakan bahwa dengan hadirnya kepala desa baru menjadi harapan baru bagi masyarakat desa batang kumu dalam membuat perubahan yang lebih baik untuk masyarakat nya.
“Selamat menjalankan tugas buat kades batang Kumu semoga dapat menjalankan tugasnya dengan baik, dan amanah.” Kata Ghadafi.
Di tambahkannya bahwa pihaknya akan bantu pemerintahan desa tersebut dalam bentuk berbagai kegiatan dan pelatihan agar tidak terjerat hukum karena anggaran dana desa yang di kelola tidak lah sedikit.(fit)